Jakarta, CNBC Indonesia – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melakukan lawatan ke Qatar dalam rangka roadshow dan bertemu beberapa pimpinan perusahaan internasional milk pemerintah negara tersebut.
“Hari ini saya melakukan roadshow di Qatar dengan bertemu beberapa pimpinan perusahaan internasional milk pemerintah Qatar,” tulisnya melalui media instagram, Kamis (25/4).
Erick mengungkapkan, dalam roadshow tersebut, Ia CFO dari Qatar Airways dan CEO dari Qatar Airways Cargo. “Saya bertemu dengan Mr. Duncan Naysmith dan Mr. Mark Drusch yang merupakan CFO dari Qatar Airways dan CEO dari Qatar Airways Cargo,” sebutnya.
Selain itu, Ia juga bertemu dengan CEO QNB (Qatar National Bank). “Setelah itu, saya bertemu dengan Mr Abdullah Mubarak Al Khalifa yang merupakan Group CEO QNB (Qatar National Bank),” ungkapnya.
“Semoga kerja sama ini semakin mempererat hubungan dan memberikan manfaat bagi kedua negara,” pungkasnya.
Sebelumnya, Kementerian BUMN mencari partner strategis untuk perusahaan maskapai pelat merah PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. (GIAA) pasca melakukan restrukturisasi.
Erick melanjutkan lebih jauh, Garuda rencananya akan bekerjasama dengan maskapai penerbangan yang dapat memberikan akses ke luar negeri, salah satunya Qatar dan Unit Emirat Arab (UEA).
Sementara, Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo mengungkapkan, Garuda telah melakukan pembahasan dengan beberapa maskapai dari Timur Tengah. Namun sayangnya, pembahasan tersebut masih pada tahap awal sehingga nilai investasinya belum dapat disebutkan.
Pertemuan lanjutan rencananya akan kembali digelar. Namun Kartika akan menunggu terlebih dahulu laporan kinerja Garuda pada kuartal 1-2023 sehingga bisa meyakinkan para calon investor. Dia menargetkan dari aksi korporasi tersebut, Garuda bisa mendapatkan pendanaan hingga US$ 400 juta.
“Kami targetkan setidaknya US$ 300 juta sampai US$ 400 juta. Namun kami tidak tahu investor bagaimana,” sebutnya.
Artikel Selanjutnya
Dua Menteri Jokowi Bakal Garap Ini, Potensinya Rp4.500 T!
(fsd/fsd)