Jakarta, CNBC Indonesia – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk mencatat laba bersih Rp 5,33 triliun pada kuartal pertama 2024. Angka tersebut naik 2,03% secara tahunan (yoy) dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp 5,22 triliun.
Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), perbaikan kinerja bottom line ini terjadi berkebalikan dengan pendapatan bunga bersih perusahaan yang hingga akhir Maret 2024 yang tercatat malah turun menjadi Rp 9,39 triliun, atau terkoreksi 9,77% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya senilai RP 10,41 triliun.
Turunnya pendapatan bunga bersih BNI terjadi seiring naiknya beban bunga yang pada tiga bulan pertama tahun ini membengkak 47,53% menjadi Rp 6,48 triliun.
Total aset BNI tercatat turun 1,84% menjadi RP 1.066 triliun hingga akhir Maret 2024, dengan ekuitas juga turun 3% menjadi Rp 149,70 triliun.
Artikel Selanjutnya
Saham BNI Tembus Rp 5.600, Cetak Rekor Baru Sepanjang Masa!
(fsd/fsd)